Mukena Siti Khadijah sudah dikenal oleh masyarakat Indonesia cukup lama. Meski pun secara merek produksi produk ini dari luar negeri. Kualitas dari mukena yang terbaik menjadi salah satu alasan kenapa banyak orang mempercayakan produk yang satu ini. Seiring populernya produk tersebut, di pasaran sendiri semakin banyak permintaan. Namun hal itu nyatanya dimanfaatkan oleh para produsen nakal untuk meniru produk. Tentu penawaran harga yang jauh lebih murah menjadi cara untuk mendapatkan pasar. Lalu seperti apa cara untuk mendapatkan produk asli? kamu harus mengenal ciri mukena SK yang original.

Moment datangnya bulan suci ramadhan dan lebaran selalu dinantikan oleh banyak orang, selain untuk memperketat ibadah juga melakukan secara maksimal. Nah, menggunakan mukena Siti Khadijah menjadi salah satu cara supaya ibadah semakin nyaman, lancar dan menyenangkan. Produk mukena premium asal Malaysia ini sudah bersaing dengan merek lokal Tanah Air. Meskipun ada banyak produk pilihan luar negeri lainnya, nyatanya SK masih menjadi banyak pilihan dan terbukti dengan banyaknya permintaan. Bagi Anda yang berniatan untuk membeli mukena dalam waktu dekat, SK bisa menjadi salah satu referensi.

Ciri mukena SIti Khadijah harganya tidak murah
Koleksi Mukena Siti Khadijah

Pertimbangan Memilih Mukena

Meskipun hanya kamu gunakan saat beribadah saja, namun kenyamanan dari mukena harus kamu dapatkan supaya lebih tenang beribadah. Nah, untuk mendapatkan yang terbaik ada banyak pertimbangan yang harus kamu lakukan sebelum membeli antara lain:

  • Perhatikan bahan yang akan kamu pilih, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan saat kamu gunakan.
  • Ukuran mukena, pastikan pas sesuai dengan kepala dan badan sehingga nyaman.
  • Pilih model yang sesuai dengan keinginan sehingga nyaman dan tidak hanya karena mengikuti tren.
  • Pastikan memilih produk dengan warna dan ornament yang tidak memberatkan, bukan sholat khusuk tapi sebaliknya karena mukena kurang nyaman.
  • Harga sesuai dengan budget yang kamu miliki. Jika ingin kelas premium tentu harus siap harga lebih mahal namun kualitas tinggi.

Nah, pada poin terakhir ni, agar tidak tertipu mendapatkan produk premium seperti Mukena Siti Khadijah, kamu harus mengenal ciri-ciri produk yang asli.

Ciri Mukena Siti Khadijah

Bagi kamu yang tertarik menggunakan mukena dari Siti Khadijah bisa langsung beli saja melalui online maupun offline saat ini banyak menawarkan. Namun untuk memastikan produk original, kamu bisa kenali dari berbagai poin utama seperti:

1. Bahan Mukena Siti Khadijah

Pemilik bran SK langsung menjelaskan jika mukena yang mereka buat dari bahan premium yang juga mereka padukan dengan bahan katun, sutra, lycra dan lainnya sehingga tetap terasa nyaman.

2. Ukuran Mukena Siti Khadijah

Karena mukena SK mereka buat dengan QC yang baik dan riset langsung pemilik, mukena SK selalu pas ketika kamu kenakan baik pada bagian wajah ataupun badan. Tidak meninggalkan jejak pada bagian kening ketika kamu menggunakannya karena terlalu kencang dan lainnya

3. Ciri Mukena SK dari Desainnya

Bila dari desain memang terbilang sederhana, ada sedikit sentuhan motif seperti bunga dan lainnya yang langsung dari kain yang mereka pilih untuk bahan utama.

Ciri Mukena SK adalah selalu terlihat Cantikd an elegan
Mewah dan Elegan

4. Harga

Mengenai harga sudah tidak perlu kamu tanyakan lagi, di mana mukena original tidak akan mereka jual dengan harga murah. Ratusan ribu namun harus kamu bedakan, mudahnya bagian ini membedakan produk asli ataupun palsu.

Kesimpulan Tentang Ciri Mukena Siti Khadijah

Sampai dengan saat ini mukena SK sudah meluncurkan berbagai produk menariknya mulai dari SK original, SK klasik sampai dengan desain harmoni. Apa yang menjadi ciri khas pada tahun ini? Untuk update mengenai model ataupun harga dari mukena Siti Khadijah asli dan tidak palsu bisa cek melalui ZALORA.

Di ZALORA kamu bisa membeli segala bentuk perlengkapan fashion ataupun ibadah secara mudah, apalagi produk selalu terbaru mengikuti perkembangan dan dijamin original. Nikmati berbagai promo ulang tahun ZALORA yang masih berlaku, sehingga belanja banyak tetap hemat. Yuk, cek ZALORA saja!