Gaya Rambut yang Ngetrend di Era 90an. Saya ini termasuk generasi 90-an, generasi di mana banyak kenangan. Juga generasi di mana saya bisa melihat perubahan zaman, dari serba tradisional atau manual ke zaman digital. Begitu juga untuk masalah model rambut, saya dulu suka meniru-niru gaya artis yang saat itu jadi idola. Biasalah masih abg, sering mengidolakan artis, padahal sih si artis ya masa bodo sama kita.
Namun, pada tahun 1998 saya mulai berhijrah mengenakan kerudung. Maka sejak saya memutuskan untuk berkerudung, saya tidak begitu merisaukannya. Hanya saja saya masih ingat ketika zaman SMP dan SMA, seperti masa remaja lainnya yang sedang mencari identitas diri, saya juga sering merisaukan gaya rambut apa yang harus saya ikuti.
Daftar Isi
4 Gaya Rambut Era 90-an
Nah ini nih 4 Model rambut era 90 an yang sering saya pakai sebagi role mode:
#1 Gaya Rambut Ala Nike Ardila

Siapa yang tidak kenal Nike Ardila? Penyanyi pop yang paling hits di era 90an. Selain lagu-lagunya yang banyak disukai kawula muda, saya menyukai gaya rambut Nike Ardila yang dipotong pendek dengan panjang yang hampir sama di seluruh bagian. Terlihat natural tetapi cantik dipandang.
#2 Model ala Novia Kolopaking (Kepang 2)

Saya mengenal sosok Novia Kolopaking saat menonton film Siti Nurbaya. Saya lupa tahun berapa, tapi masih sekitar tahun 90-an. Nontonnya di TVRI. Rambut Novia Kolopaking yang memerankan Siti Nurbaya saat itu di kepang 2. Karena melihat dia begitu cantik saat rambutnya dikepang 2, saya jadi suka menirunya.
Baca Juga :
– Cara Mengatasi Rambut Mengembang Secara Alami
– Yuk Intip Perhiasan Wanita untuk Investasi dan MasKawin
– 4 Model Baju yang Sedang Tren Saat Ini
#3 Model Bob

Model style rambut ini sepertinya menjadi banyak favorit orang. Mungkin karena modelnya simple dengan potongan poni sebatas alis mata dan sisa rambut lainnya di potong pendek sebahu atau di bawah telinga.
#4 Model Shaggy

Gaya rambut ini juga hits di akhir tahun 90-an. Biasanya cantik diterapkan bagi yang memiliki rambut lurus. Model rambut yang potongannya berlapis-lapis ini memang membuat penampilan seorang wanita menjadi terlihat sangat elegan dan enak dipandang.
Nah, 4 contoh di atas apakah salah satunya pernah menjadi gaya favoritmu? (end)
#BloggerPerempuan
#30HariKebaikanBPN
#BPN30DayRamadhanBlogChallenge
#Day12
Dulu pernah ngebet pengen punya gaya rambut shaggy tapi apa daya~ orang tua selalu nyuruh saya potong pendek aja biar gak ribet katanya hehe
saya seringnya pakai gaya rambut nike ardilla