13 tahun yang lalu suami pindah tugas dari kota Batam ke Pekanbaru. Perusahaan tempat suami bekerja memang setiap 5 tahun sekali rutin memberikan tugas bergilir pindah ke antar cabang. Waktu itu masuk tahun ke-5 pernikahan kami. Kami masih tinggal di kontrakan.

Meskipun masih tinggal di kontrakan, tentu saja berumah tangga selama 5 tahun membutuhkan barang perkakas yang tidak sedikit. Seperti kompor dan peralatan penting lainnya. Rasanya ingin di jual semua. Tetapi tentu saja, harganya pasti anjlok dan di tempat baru nanti, saya juga harus membeli barang serupa. Mengingat membeli barang baru membutuhkan dana yang tidak sedikit, maka kami memutuskan untuk membawa sebagian besar barang yang bisa kami bawa. Waktu itu yang kami tinggal hanyalah springbed dan lemari kayu. Perkakas lainnya kami bawa.

Pindah rumah tentu saja membutuhkan jasa ekspedisi. Syarat utama bagi kami memilih jasa ekpedisi pindahan adalah terpercaya dan harganya masih masuk akal. Nah, beberapa jasa ekspedisi yang bisa kamu jadikan rujukan karena telah berpengalaman dan juga terbukti terpercaya.

Jasa Pindahan Rumah dan Kantor Terpercaya

Beberapa jasa ekspedisi yang bisa kamu jadikan rujukan atau bisa kamu pilih adalaah

1.Insan Cargo

Insan Cargo merupakan jasa pindahan rumah yang telah berpengalaman lebih dari 10 tahun pada bidang ekspedisi pindahan dan cargo dan kantor pusatnya di Jakarta. Biasanya saat pindahan rumah maupun kantor banyak barang-barang elektronik ataupun barang yang mudah pecah. Tetapi Insan Cargo menyediakan jasa packing yang aman sehingga barang akan sampai dengan aman ke tempat tujuan.

Beberapa layanan pindahan dari Insan Cargo adalah

  • Jasa Pindahan Rumah
  • Jasa Pindahan Kost
  • Jasa Pindahan Apartemen
  • Jasa Pindahan Kantor
  • Jasa Pindahan Ruko
  • Jasa Pindahan Pabrik
  • Jasa Pindahan Gudang

Untuk tarifnya, kamu bisa mengecek langsung di webiste Insan Cargo, sehingga kamu tahu kira-kira butuh dana berapa untuk biaya pindahannya. Namun, untuk lebih baiknya kamu bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan Insan Cargo agar mendapatkan pemahaman dan pelayanan yang lebih baik.

2. Kantor Pos

Siapa sih yang nggak kenal kantor pos. Zaman kecil saya inilah satu-satunya jasa pengiriman ke seluruh Indonesia. Dan hingga saat ini kantor pos semakin tumbuh mengikuti perkembangan zaman dan juga melayani jasa pindahan rumah. Biasanya untuk berat yang lebih banyak, harganya akan jauh lebih murah.

Untuk lebih jelas biaya pindahan rumahnya, alangkah lebih baik jika mengunjungi kantor pos terdekat untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut. Oya, satu lagi mereka juga menyediakan jasa packing untuk barang-barang mudah pecah. Jadi tidak perlu kuatir akan layanan kantor pos.

3. Ekspedisi dari Pelni

Pelni juga menerima jasa pindahan rumah loh. Bahkan jarak pindahan tidak terbatas selama masih di Indonesia. Untuk harganya juga menyesuaikan lokasi pindahnya dari dan kemana tujuannya. Menggunakan jasa Pelni justru lebih beragam, barang-barang dalam ukuran besar terasa lebih aman, sehingga ketika semua barang dari tempat lama dibawa ke tempat baru terasa tidak masalah.

Nah, bagi kamu yang sedang dalam rencana pindahan jangan takut lagi karena sekarang ini banyak pilihan jasa ekspedisi yang bisa kamu pilih. Mereka pun sudah terpercaya dan harganya sangat masuk akal sekali, dalam artian sesuai dengan pelayanan mereka. Mulai sekarang siapkan barang apa saja yang akan kamu bawa pindah dan segera tentukan jas ekspedisimu.