Tiket Pesawat Murah Jakarta Bali Hanya di Pegipegi. Bali atau juga yang lebih kita kenal dengan Pulau Dewata hingga saat ini daya tariknya terus semakin kuat. Hmm…Siapa yang masih meragukan keindahan Bali dan tidak ingin mengunjunginya secara langsung?
Bali memang salah satu detinasi liburan favorit di Indonsesia. Bahkan berdasarkan Mastercard Global Indication City Index pada tahun 2019, secara internasional, Bali menempati urutan ke 19 dari seluruh negara di dunia untuk kategori jumlah pengunjung terbanyak. Keren banget kan, ya!
Nah, Desember adalah bulan di penghujung tahun. Selain memiliki salah satu hari libur nasional, pada akhir tahun yang biasanya diikuti liburan tahun baru maseho, yaitu Natal, Desember memiliki libur panjang bagi anak-anak sekolah. Orangtua pun jauh-jauh hari sudah merencanakan sebuah perjalanan liburan. Nah, apakah Bali masuk di list destinasi tujuan liburanmu?
Saya sendiri yang memiliki cita-cita travelling ke seluruh pelosok nusantara, menjadikan Bali sebagai salah satu destinasi wisata. Ada beberapa tempat yang saya ingin kunjungi. Ada 3 tempat wisata yang ingin saya kunjungi, selain karena keindahan alamnya, 3 tempat wisata tersebut sepertinya menawarkan perjalanan yang lain dari biasanya, menantang dan memanjakan mata.
Daftar Isi
3 Tempat Wisata di Bali yang Sayang Untuk Dilewatkan
#1 Air Terjun Sekumpul
Air terjun Sekumpul ini terletak di Desa Sekumpul, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Bali. Denpasar menuju Desa Sekumpul berjarak sekitar 76 km atau berjarak 20 km dari Singaraja. Waktu tempuh dari pusat kota Denpasar kurang lebih sekitar 2 jam perjalanan.
Mengunjungi Air Terjun Sekumpul ini, kita akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang benat-benar memukau. Terletak di antara bukit-bukit, dengan pemandangan hutan yang alami. Kita akan menghirup udara yang begitu segar seolah memberikan nafas baru dan liburan terasa lebih nikmat. Terlebih jika selama ini kita tinggal di kota besar, di mana pemandangan alam seperti yang akan kita lihat pada kawasan Desa Sekumpul tidak bisa kita temui pada tempat lainnya.
Untuk Mencapai Kawasan Air Terjun Sekumpul, kita harus menyusuri jalan setapak. Tetapi tenang saja, jalan setapak tersebut sudah dibangun dengan baik, bukan berupa jalan tanah yang tak tersentuh dan becek. Bahkan di bagian tepi jalan setapak tersebut berdiri besi pagar yang bisa berfungsi sebagai pengaman atau batas jarang jalan dengan jurang ataupun sebagai pegangan saat pengunjung turun ke lokasi atau menaiki tangga untuk kembali ke kota asal.
Untuk turun ke lokasi air terjun, kita perlu menapaki sekitar 300 tangga dari tangga peryam. Tangga ini juga sudah tertata rapi. Pengunjung hanya perlu berhati-hati agar tidak terpeleset karena kondisinya yang sering basah.
Baca Juga :
- Catatan Perjalanan 5 : Malaysia -Madinah
- Menikmati Lezatnya Oleh-Oleh dari Jogja, Bakpia 5555 Mbak Fikki
- Yuk Jalan-Jalan ke Pantai Elyora Batam
#2 Pantai Karma Kandara Bali
Pantai ini bisa dibilang berbeda jika dibandingkan dengan pantai lainnya yang terkenal di Bali seperti Sanur dan Kuta. Alasan utama kita mengunjungi Pantai Karma Kandara ini adalah karena pesona keindahan bentangan pasir putih, airnya yang jernih dan juga kebersihan pantainya yang selalu terjaga. Selain itu, pantai ini juga memiliki private beach club, dimana pengunjung bisa menikmati pantai dengan rasa aman dan menyenangkan, serasa pantai milik sendiri. Pengunjung bisa menonton film layaknya film layar lebar di tepi pantai sambil bersantai ria dengan pasangan.
Namun, untuk menikmati keindahan Karma beach yang terletak di daerah Ungasan, Badung, Bali Selatan ini, pengunjung hanya mempunyai dua pilihan jalan masuk.
Yang pertama, menginap di Karma Kandara Resort. Dengan menginap di Karma Kandara Resort, pengunjung memiliki akses langsung ke Karma Bali tanpa membayar biaya tiket. Pihak Karma Kandara Resort telah menyediakan gondola atau eskalator menuju Pantai Karma Bali.
Yang kedua, pengunjung masuk Karma Kandara Beach Club Bali dengan membayar biaya masuk sekitar Rp 650.000,00 dimana harga tersebut sudah termasuk harga Food & Beverage senilai Rp 350.000,00.
#3 Nusa Lembongan – Nusa Ceningan
Untuk mencapai Nusa Lembongan, kita harus menaiki fastboat dari Pantai Segara Sanur. Dengan harga tiket fastboat sekitar Rp 180.000,00 kita memerlukan waktu kurang lebih 30 menit hingga sampai di Pelabuhan Jungut Batu, Nusa Lembongan.
Setelah turun dari kapal, hal penting yang seharusnya kita lakukan adalah menyewa sepeda motor sebagai sarana transportasi perjalanan selama di Nusa Lembongan. Tarif sewa sepeda motor ini berkisar dari Rp 70.000,00 hingga Rp 100.000,00. Harga sewa tersebut adalah untuk masa 24 jam.
Salah satu objek yang terkenal di Nusa Lembongan adalah Yellow Bridge alias jembatan kuning yang menghubungkan antara Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan. Kita juga bisa mengunjugi Dream Beach, Devils tears Beach di sana.
Sedangkan di Nusa Ceningan sendiri kita akan temui pantai biru yang menawan, Blue Lagoon dan juga Ceningan Cliff.
Hunting Tiket Pesawat Murah Jakarta-Bali di Pegipegi
Ini nih yang paling penting! Mempersiapkan tiket pesawat pulang pergi. Apalagi di Peak Season seperti bulan Desember ini, biasanya tiket pesawat murah susah untuk didapatkan.
Kebetulan akhir bulan Desember ini anak saya akan mengikuti test pendaftaran masuk pesantren di Jakarta. Nah saya nih ingin sekali mewujudkan impian saya mengunjungi ketiga tempat di atas, mumpung saya di Jakarta, tentunya sedikit banyak bisa menghemat pengeluaran.
Baca Juga : Yuk, Jalan-Jalan ke Pantai Elyora Batam
Beruntungnya ada Pegipegi menawarkan berbagai macam promo, salah satunya adalah tiket pesawat murah. Terus lagi, adanya era digital yang semakin berkembang pesat ini, saya memanfaatkan fitur online untuk mencari tahu kisaran harga tiket pesawat Jakarta-Bali. Disarankan sih kita mengunduh aplikasi Pegipegi pada smartphone, karena lebih praktis dan smartphone biasanya selalu mudah dibawa kemana saja.
Selain menyediakan reservasi online tiket pesawat, Pegipegi juga menyediakan reservasi tiket kereta api, hotel dan juga berbagi berbagai tips perjalanan.
Oh ya, mulai periode booking per 1 November 2019 kemarin, Pegipegi menawarkan promo tiket pesawat dengan spesial potongan harga hingga Rp 500.000,00 untuk penerbangan kapan saja. Wah menggoda banget ya, promonya.
Bagaimana Caranya Mendapatkan Potongan Harga di Pegipegi?
Untuk mendapatkan potongan harga tiket pesawat, ikuti langkah-langkah berikut.
#1 Buka aplikasi Pegipegi di smartphone
#2 Carilah tiket pesawat sesuai dengan kebutuhan pada menu pesawat
#3 Pilihlah penerbangan yang memiliki potongan langsung dengan indikasi tertera harga yang sudah dicoret
#4 Lakukanlah pembayaran sesuai dengan nominal yang tertera di tagihan
#5 Tiket pesawat berhasil dipesan dan juga telah mendapatkan potongan secara langsung.
Beberapa Alasan Memilih Pegipegi
Inilah beberapa alasan mengapa kita memilih Pegipegi
#1 Kemudahan Melakukan Transaksi
Kita bisa memilih jenis pembayaran sesuai dengan yang kita inginkan. Misalkan Transfer via ATM, transfer via ebanking, atau via kartu kredit. Kita juga bisa memilih pembayaran melalui swalayan seperti indomaret atau alfamart atau swalayan lain yang ditunjuk, atau bahkan dengan cara mencicil melalui lembaga fintech yang telah ditunjuk.
#2 Kesempatan untuk Mendapatkan Promo dan Diskon
Pegipegi sering memberikan berbagai kejutan dengan tawaran harga promo atau potongan harga. Hal ini tentu sangat membantu meringankan anggaran perjalanan mengingat harga-harga yang tetap melambung tinggi, terutama tiket pesawat.
#3 Pepepoin
Pepepoin adalah kumpulan poin hasil transaksi yang bisa kita gunakan sebagai potongan harga pada transaksi berikutnya
#4 Garansi Harga Terbaik
Pegipegi menjamin akan selalu memberikan harga terbaik bagi pelanggan yang melakukan transaksi.
Nah, segera cari tiket pesawat murah di Pegipegi, lakukan transaksi dan dapatkan harga terbaiknya.
Tinggalkan Balasan